Bahaya Plastik Kresek Hitam
Written by bocahiseng on Friday, July 17, 2009Bahaya Kantong Plastik Kresek Warna Hitam ? Wah entah kenapa Sepertinya Belakangan ini Penyakit ada dimana-mana dan kesehatan menjadi suatu yang sangat mahal rasanya (::dari dulu kalii::), waspada flu babi yang sekarang menimpa indonesia ? dan sekarang sumber penyakit pun datang dari benda-benda di sekitar kita dan salah satunya adalah "Kantong Plastik Kresek Warna Hitam". yang memang sering digunakan termasuk saya, saya sendiri baru tahu saat berita di televisi.
Kenapa Plastik Kresek Hitam ini berbahaya ? apakah dia penganut ilmu hitam ? weleehh..bahaya penyakit penggunaan plastik ini pun cukup mengkwatirkan yaitu kanker dan kerusakan ginjal, maupun penyakit lainnya tergantung bahan yang dikandungnya, di tambah yang banyak menggunakan plastik ini mungkin orang-orang yang kurang mampu.
Badan Pengawas Obat-obatan dan Makanan (BPOM) memperingatkan masyarakat, agar tak menggunakan plastik kresek hitam sebagai wadah makanan. Menurut Ketua Badan Husniah Rubiana Thamrin Akib, plastik kresek merupakan produk daur ulang yang sulit diketahui bahan asalnya.
"Bisa saja bekas digunakan bungkus pestisida atau kotoran manusia," katanya dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta, Selasa (14/7).
Dalam proses daur ulang selain tidak diketahui penggunaan sebelumnya juga ditambah berbagai bahan kimia yang menambah dampak bahayanya bagi kesehatan. Husniah meminta masyarakat tak menggunakan kantong kresek tersebut mewadahi langsung makanan siap santap.
Penggunaan plastik kresek beresiko menimbulkan kanker dan kerusakan ginjal, maupun penyakit lainnya tergantung bahan yang dikandungnya.
Kalau Saya Pribadi yang memang suka Jajan Di Luar ? jajan makanan yahh bukan jajan - jajanan "helleehh ngapain dibahas" yaitu gorengan memang selama ini di bungkus plastik kresek warna hitam ? ahhhh tidak...berarti sudah ada yang masuk ke tubuh aura kasih seksi saya ini !! mudah-mudahan sih gak banyak ::berharap::
Selain plastik kresek, BPOM juga menguji 17 jenis kemasan makanan styrofoam yang beredar, hasilnya memenuhi syarat. Styrofoam biasa digunakan mengemas produk mie instant, tempat makanan restoran, maupun produk makanan rumah tangga.
BPOM antara lain memeriksa kemasan produk Mi Instant Cup Indomie Mi, Mi Instant Nissin Newdles, lunch box untuk burger, dan lunch box untuk hot dog. Kemasan styrofoam dapat dikenai dengan logo segitiga dengan angka 6.
Meski aman, Badan tetap mengimbau agar masyarakat berhati-hati untuk tidak menggunakan kemasan styrofoam yang rusak dan berubah bentuk. Tidak menggunakan kemasan dalam microwave dan tidak digunakan mewadahi makanan berminyak, berlemak, beralkohol apalagi dalam keadaan panas. Dalam kondisi tersebut stiren yang terkandung bisa larut meski kadarnya tidak melebihi batas.
Awas Bahaya Plastik Kresek Hitam
sumber : tempointeraktif.com
Dan Akhirnya "Jagalah Kesehatanmu Sebelum Dia meninggalkanmu" mungkin kata itu yang bisa saya pikirkan selain kata teliti dan waspada..waspada punyanya bang napi.
4 comments: Responses to “ Bahaya Plastik Kresek Hitam ”
By my blog 4 famouser dot com on July 17, 2009 at 5:41 AM
ngeri juga ya mas.
terus bagaimana dengan kresek yang garis-garis?
By armouris on July 17, 2009 at 7:21 PM
info tentang bahaya plastik kat sini - Dangers of Plastic
By Blog Berseni on February 22, 2010 at 8:53 PM
Terima kasih atas infonya !
By orangbiasa on April 27, 2010 at 8:53 AM
ok..makanya kita mulai dari kita sendiri utk paling tidak mengurangi pemakaian tas kresek..
ada yg punya alternatif pengganti...???