BlackBerry Pearl 3G - Spesifikasi dan Harga BlackBerry Pearl 3G

Written by admin on Thursday, July 29, 2010

Harga BlackBerry Pearl 3GBlackBerry Pearl 3G di Indonesia - Research In Motion (RIM) akhirnya akan segera mendaratkan BlackBerry terkecilnya di Indonesia yaitu BlackBerry Pearl 3G. Dari sisi desain, Pearl 3G berukuran 108 mm x 50 mm x 13,3 mm dan berat hanya 93 gram. Produk ini tampil dengan gradasi warna merah sehingga diklaim memberi kesan kompak, elegan dan stylish.

BlackBerry Pearl 3G ini diharapkan akan tersedia dari mitra resmi RIM di Indonesia baik operator maupun distributor di Indonesia pada akhir Agustus 2010 mendatang.

"BlackBerry Pearl 3G baru kaya akan fitur-fitur komunikasi dan multimedia dalam desain kompak dan ramping nan menakjubkan, sangat menarik bagi pengguna yang ingin berganti dari ponsel tradisional ke ponsel 3G," imbuh Gregory Wade, Managing Director Southeast Asia, Research In Motion, dalam keterangannya, Rabu (28/7/2010).

BB Pearl 3G juga dianggap sebagai pilihan yang tepat bagi setiap orang yang ingin selalu terhubung dengan teman dan keluarga melalui aplikasi-aplikasi messaging dan jejaring sosial kemanapun mereka bepergian.

Spesifikasi BlackBerry Pearl 3G

BlackBerry Pearl 3G juga merupakan smartphone Blackberry terkecil di Indonesia, lalu bagaimana fitur-fiturnya ? dan berikut inilah fitur-fitur BlackBerry Pearl 3G

Fitur Utama BlackBerry Pearl 3G

  • Desain candybar dengan gradasi warna merah – berukuran 108mm x 50 mm x 13.3 mm dan berat 93 gram.
  • Prosesor 624 Mhz dengan Flash Memory 256 MB.
  • Layar 360 x 400 beresolusi 238 ppi.
  • Optical trackpad.
  • Media player untuk video, gambar dan musik, mampu memainkan musik hingga 30 jam, plus tombol khusus untuk media yang terintegrasi di bagian atas ponsel.
  • Kamera 3.2 MP dengan zoom, autofocus, flash dan video recording.
  • Built-in GPS untuk aplikasi-aplikasi berbasis lokasi.
  • Wi-Fi (802.11 b/g/n) – smartphone BlackBerry pertama yang mendukung 'n' -. Slot kartu memori microSD/SDHD yang mendukung kartu dengan kapasitas hingga 32 GB.
  • Dukungan untuk jaringan tri-band UMTS/HSDPA dan quad-band EDGE/GPRS/GSM.
  • Baterai 1150 yang mudah dilepas-pasang serta diisi ulang dengan talktime 5, 5 jam di jaringan 3G.

Spesifikasi BlackBerry Pearl 3G 9100

  • Dimensi: 108 x 50 x 13.3 mm, 93 g
  • Display: 2.6?, 360 x 400 LCD display
  • Processor: 624 Mhz processor
  • Memory: 256 MB
  • Baterai: 1150 mAh (5 hours talk, 18 days standby)
  • Bands: 800 (850)/1900/2100 MHz UMTS (also in 900/1700/2100 MHz variety), 850/900/1800/1900 MHz EDGE
  • Bluetooth: 2.1, includes Stereo Audio profile

Untuk melihat spesifikasi lebih lengkap dari BlackBerry Pearl 3G 9100 andi bisa lihat disini

Untuk Harga BlackBerry Pearl 3G memang belum diketahui jadi kita nantikan saja info selanjutnya.:D lihat juga info Samsung Galaxy S yang sudah tiba duluan di indonesia :D


Related Posts by Categories



  1. 3 comments: Responses to “ BlackBerry Pearl 3G - Spesifikasi dan Harga BlackBerry Pearl 3G ”

  2. By Anonymous on July 29, 2010 at 2:15 AM

    Acara peluncuran akan diadakan dimulai dari tanggal 14 Agustus nanti di Jakarta dan 28 Agustus di Surabaya. Belum ada informasi lebih jauh mengenai harga yang dibandrol. Kassa9 akan segera mereviewnya setelah ponsel ini tersedia di pasaran.

    Berikut daftar acara peluncuran yang kami kutip dari website Blackberry Indonesia :

    Sabtu, 14 Agustus 2010: Jakarta
    Sesi 1: 12.00 - 15.00
    Mall Kelapa Gading – Toko yang berpartisipasi:
    Selular shop – Selengkapnya tentang toko

    Sesi 2: 17.00 -20.00
    Mall of Indonesia – Toko yang berpartisipasi:
    Erafone – Tim Mobile
    Sabtu, 21 Agustus 2010: Jakarta
    Sesi 1: 12.00 - 15.00
    Mall Pondok Indah – Toko yang berpartisipasi:
    Oke shop – Selengkapnya tentang toko

    Sesi 2: 17.00 - 20.00
    Mall Taman Anggrek – Toko yang berpartisipasi:
    Selular shop dan Oke Shop – Selengkapnya tentang toko
    Sabtu, 28 Agustus 2010: Surabaya
    Sesi 1: 12.00 - 15.00
    Mall Tunjungan Plaza - Toko yang berpartisipasi:
    Oke shop, Erafone, Selular shop – Tim Mobile

    http://id.blackberry.com/devices/blackberrypearl3G/

  3. By BlackBerry Pearl 3G di indonesia on August 4, 2010 at 12:43 PM

    XL Siap Pasok BlackBerry Pearl 3G
    Agustus nanti, BlackBerry Pearl 3G mendarat di Indonesia. XL konfirmasi akan memasoknya.

    VIVAnews - Memenuhi permintaan pasar sekaligus memperluas jajaran perangkat BlackBerry, PT XL Axiata Tbk (XL) berencana mengantarkan BlackBerry Pearl 3G ke pasar Indonesia pada akhir Agustus mendatang.

    Seperti diberitakan sebelumnya, Research In Motion (RIM), vendor perangkat sekaligus layanan BlackBerry asal Kanada, memperkenalkan BlackBerry Pearl 3G secara resmi ke Indonesia.

    Sementara itu, Budi Harjono, Head of Marketing Mobile Data Services XL Axiata mengatakan, smartphone BlackBerry berukuran terkecil itu dijadwalkan muncul di pasar ponsel Tanah Air sekitar akhir Agustus.

    "Kemarin, RIM mengeluarkan keterangan resminya terkait kehadiran BlackBerry Pearl 3G di Indonesia," tutur Budi. "Namun, perangkatnya baru tersedia akhir bulan depan."

    Hadir dengan gradasi warna merah, dari sisi desain ukuran smartphone ini tampak ringkas. Berukuran lebar 50mm, berat 93gram, perangkat ini mendukung jaringan 3G berkecepatan tinggi (UMTS/HSDPA) serta konektivitas Wi-Fi b/g/n serta fitur GPS.

    "Dari awal, kami memang naksir dengan BlackBerry Pearl 3G. Pasalnya, permintaan pasar pada perangkat berkemampuan 3G terus meningkat. Hal itu terpantau dari trafik BlackBerry Internet Service (BIS) di jaringan kami. Sekitar 55 persen di antaranya berasal dari perangkat berbasis akses 3G," ucap Budi.

    BlackBerry Pearl 3G menampilkan keyboard 14-key dengan software SureType, sehingga pengguna dapat mengetik lebih cepat dan akurat. Selain itu, produk tersebut didukung optical trackpad untuk kemudahan navigasi, serta tombol khusus untuk media dan pengaturan yang memudahkan pengguna.

    Kamera 3.2MP dengan zoom, autofocus dan flash dilengkapi dengan kapasitas penyimpanan hingga 32GB. Untuk layar, perangkat dengan prosesor 624MHz serta memori 256MB ini mampu menampilkan gambar 360x400 piksel dengan resolusi 238 piksel per inch.

    Sayangnya, RIM belum memberikan informasi terkait harga produk tersebut pada keterangannya. Berdasarkan pantauan VIVAnews di beberapa situs asing, Pearl 3G dipatok pada harga 330 euro, setara Rp3,8 juta. Namun, harga tersebut belum tentu akan berlaku sama di Indonesia.

    Sebelumnya, XL juga mengumumkan penambahan kapasitas bandwidth BIS-nya ke RIM di Kanada hingga dua kali lipat, dari 400Mbps menjadi 800Mbps.

    Hingga saat ini, jumlah BTS (base transceiver station) XL mencapai lebih dari 20.837 (2G/3G) dengan jumlah pelanggan BlackBerry sekitar 30 persen dari total pelanggan BlackBerry di Tanah Air, atau setara 450.000 pelanggan aktif. (art)
    • VIVAnews

  4. By Harga BlackBerry Pearl 3G 9100 on November 14, 2010 at 4:31 PM

    harga BlackBerry Pearl 3G 9100 sekitar Rp.3.350.000,- gan

Post a Comment